Akibat Serangan Jantung! Pesinetron Irena Justine Tutup Usia

Triviaries - Jakarta, Innalillahi wa innaillaihi rojiun, Berita duka kembali menyelimuti dunia hiburan tanah air kita, pasalnya artis muda serta pesinetron Irena Justine telah tutup usia dini hari tadi.
Pesinetron Irena Justine Tutup Usia


Kabar mengejutkan ini didapat dari postingan foto Vonny Cornellya, presenter yg juga menjadi kerabat dekat almarhumah. Vonny mengunggah foto Irena yg diikuti dengan ucapan belasungkawa pada dini hari tadi, Jumat (27/5/2016).

"Innalillahi wa innaillaihi rojiun... Turut berduka cita atas meninggalnya@irena_justine Semoga almarhumah mendapat tempat terbaik disisiNya. Diampuni dosa2nya. Diterima amal ibadahnya. Keluarga yg ditinggalkan diberi kekuatan, ketabahan, keikhlasan. Amin 🙏🏻#Centini #beritadukacita," begitu tulis Vonny dalam caption di akun instagramnya @Vonnycornellya.

Sontak unggahan foto dari vonny pun menuai tanya kerabat lain yg juga saling kenal dengan Irena Justine.

Seperti dikutip dari percakapan Angelica & Vonny dalam kolom komentar, diketahui Irena meninggal karena serangan jantung.

"@vonnycornellya meninggal kenapa von?," tanya akun angelica_dons.

"Diagnosanya karena serangan jantung katanya @angelica_dons," jelas Vonny.

Baca Juga: 5 Tanda Gejala Serangan Jantung Yang Perlu Kamu Tahu!!

Kepergian Irena pun meninggalkan kenangan bagi para penggemarnya. Satu persatu netizen mulai menggambarkan bagaimana Irena melakoni serentetan sinetron seperti Tukang Bubur Naik Haji, Centini, Sakinah Bersamamu, Ganteng - Ganteng Serigala & masih banyak lagi. Ucapan duka & doa pun memenuhi kolom komentar dalam instagram milik almarhumah Irena.

Kabar irena justine meninggal dunia juga dibenarkan oleh Diffa dari rumah produksi SinemArt yg juga menemaninya sebelum meninggal dunia. 

"Dia sosok perempuan yg baik banget, sama sekali nggak ada masalah. Dari omongan sutradara semuanya juga, mereka bilang kalau Irena anak yg baik. Senang kerjasama dengan dia. Kita merasa kehilangan, cukup berbakat anaknya. Dia juga jadi bintang iklan sebagai ibu-ibu muda," kata Diffa saat dihubungi melalui sambungan telepon, Jumat (27/5/2016). 

Dikabarkan lebih lanjut ternyata sebelum menghembuskan napas terakhirnya, pemain film 'Sule, Ay Need You' itu sempat meminta maaf. 

"Di rumah sakit dia bilang maafin deh, karena sudah nggak bisa dipertahankan lagi katanya. Petugas medisnya datang, bilang ke saya & ibu dari Irena untuk melepaskan alat-alatnya. Saya tanya ke ibunya apakah sudah ikhlas & dia bilang ikhlas akhirnya dilepas alat-alatnya," lanjut Diffa.

Irena meninggal Kamis (26/5) pukul 22.00 WIB di Rumah Sakit Siloam karena serangan jantung. Irena sempat membintangi film 'Kutukan Suster Ngesot' (2009), 'Bukan Pocong Biasa' (2011) & 'Sule, Ay Need You' (2012)

Berikut ini foto - foto Irena Justine semasa masih hidup
Irena Justine

Irena Justine

Irena Justine

Irena Justine

Irena Justine

Irena Justine

Irena Justine

Irena Justine

Irena Justine

Irena Justine

Selamat jalan Irena, semoga almarhumah diterima disisi Allah SWT dan diberikan tempat terindah disisinya!!